Posts

Showing posts from April, 2019

MELATIH KEMANDIRIAN ANAK HARI KE 6

Image
Bismillahirrahmaanirrahiim #harike6 #gamelevel2 #tantangan10hari #melatihkemandiriananak #kuliahbundasayang @ibu.profesional.com Pekan ini Aisya masih dalam pelatihan makan sendiri dan pakai celana sendiri, ala bisa karena biasa, in syaa Allah semakin dilatih semakin mapan dan mandiri. Selain dilatih untuk makan sendiri dan pakai celana sendiri, Aisya hari ini saya sounding membantu tugas rumah seperti mencuci piring, rapi-rapi rumah dan buang sampah pada tempatnya ketika saya mencuci piring, Aisya berdiri dibelakang saya, Saya : Aisya, nanti kalau besar sedikit lagi bantui mama cuci piring yah, sekarang Aisya masih kecil, belum nyampe tangan Aisya ke tempat cucian piring Aisya : cuci piring ya ma, Aisya suka cuci piring (kalau untuk sekarang mah masih dominan mainan air nak, hiiii) -------------------------------------------------------------------------------------------- ketika saya ajak rapi-rapi membersihkan rumah, Aisya masih sedikit enggan, ...

MELATIH KEMANDIRIAN ANAK HARI KE 5

Image
Bismillahirrahmaanirrahiim #harike5 #gamelevel2 #tantangan10hari #melatihkemandiriananak #kuliahbundasayang @ibu.profesional.com Untuk melatih anak mandiri salah satu faktor pendukungnya adalah anak diberitahu resiko , diberitahu sebab akibat perbuatan itu, nah disini kebiasaan Aisya (2 tahun 11 bulan) yang belum bisa berubah adalah suka bermain-main air di dalam rumah, kalau melihat air di cangkir, di botol, di wadah apapun suka berkreasi, dicampur, diaduk, dituang, sampai tumpah ke lantai wajar sih anak seumuran segitu suka main air, tetapi kalau bermain tidak pada tempatnya apalagi sampai membasahi lantai bisa mencelakakan dia yang masih suka berlari-larian di dalam rumah harus diberitahu resiko dia bermain air tidak pada tempatnya ketika menunggu saya memasak, Aisya melihat ada sebuah cup aqua berisi air di atas meja, nah seperti biasa dipencet-pencet cup aqua itu biar airnya muncrat Saya : Aisya, jangan di main-maini airnya, nanti airnya muncrat ke lantai, la...

MELATIH KEMANDIRIAN ANAK HARI KE 4

Image
Bismillahirrahmaanirrahiim #harike4 #gamelevel2 #tantangan10hari #melatihkemandiriananak #kuliahbundasayang @ibu.profesional.com Salah satu tahapan membuat anak mandiri adalah pada saat kondisi badan yang fit, olahraga dan kegiatan di alam terbuka . Dengan badan yang fit anak bisa di ajak melakukan kegiatan di alam terbuka, mengeksplore langkahnya sekalian olahraga Hari ini ahad, biasanya pagi hari kami CFDan ke lapangan Murjani atau Gubernuran, tetapi karena hari ini saya ada acara perpisahan sekolah TK, saya dan suami sepakat kalau beliau membawa Aisya "me time" mereka berdua antara papa dan anak ke Taman Vander Fijl, dan saya "me time" ke sekolahan. Walaupun hari ini hujan rintik-rintik, tidak memudarkan keceriaan Aisya untuk bermain disana dengan papanya, makan bersama, bermain mancing ikan, bermain pasir, melihat patung hewan-hewan, dan sepulang dari sana sempat menikmati es krim plus sebuah balon berbentuk ayam, hmm... lumayan dima...

MELATIH KEMANDIRIAN ANAK HARI KE 3

Image
Bismillahirrahmaanirrahiim #harike3 #gamelevel2 #tantangan10hari #melatihkemandiriananak #kuliahbundasayang @ibu.profesional.com Salah satu kunci melatih kemandirian anak adalah motivasi, karena dengan motivasi anak akan berusaha melakukan target usahanya, terus berlatih sampai ia berhasil mandiri dan tidak lupa memberikan kejutan-kejutan menarik berupa reward atau pujian agar anak terus bersemangat dan tentunya menguatkan bonding antara orang tua dengan anak Sebenarnya hari ini Aisya tidak mendapatkan bintang prestasi karena Aisya lagi makan males-malesan (pekan ini saya melatih Aisya makan sendiri) ujung-ujungnya emak yang turun tangan biar doi lahap makan dan juga tidak mendapatkan bintang prestasi memakai celana sendiri (analisa saya mungkin tipe celana yang dipakainya hari ini agak ketat pinggangnya jadi sulit memasukkan kakinya) Karena tidak mendapat bintang Aisya sempat nangis dan merengek minta bintang ( dia udah bawa lem bersiap mau menempel ) ingat k...

MELATIH KEMANDIRIAN ANAK HARI KE 2

Image
Bismillahirrahmaanirrahiim #harike2 #gamelevel2 #tantangan10hari #melatihkemandiriananak #kelasbundasayang @ibu.profesional.com Hari ini melanjutkan tantangan melatih kemandirian anak yang telah saya buat aturan kesepakatan dengan Aisya (2 tahun 11 bulan), bagaiaman caranya bisa mendapatkan bintang dan menempel sendiri bintangnya (walaupun belum begitu mengerti tapi perlahan dia akan faham, :) ) Lambang piring : makan sendiri, baju ; memakai baju sendiri, celana : memakai celana sendiri, gayung : cebok sendiri, cangkir : kumur-kumur, Al-Qur'an : Muraja'ah Hari ini Aisya berhasil mendapatkan bintang 5, dua kali berhasil makan sendiri, dua kali berhasil memakai celana sendiri sehabis pipis, dan sekali muroja"ah surah Al-fatihah sebelum tidur, Alhamdulillah, maaf ya, emaknya gak sempat foto-foto si anak, hiii...

MELATIH KEMANDIRIAN ANAK HARI KE 1

Image
Bismillahirrahmaanirrahiim #hari1 #gamelevel2 #tantangan10hari #melatihkemandirian #kuliahbundasayang @ibu.profesional.com Alhamdulillah akhirnya saya bisa melanjutkan materi berikutnya di game level 2 tentang Melatih Kemandirian Anak . Ada beberapa peer saya kepada Aisya melatih kemandiriannya sebelum memasuki usia 3 tahun, sebenarnya sudah dikerjakan setiap hari tapi perlu pembiasaan karena masih sering saya bantu menyelesaikannya, berikut ini saya tulis daftarnya di kertas hitam agar bisa konsisten setiap hari, dan ini sudah saya sampaikan kepada Aisya, kalau dia bisa mengerjakan 1 kegiatan ini sendiri tanpa bantuan saya berarti dia akan mendapatkan 1 bintang dan menempel sendiri di sana, tentu ini sangat menyenangkan bagi dia karena ini bentuk apresiasi keberhasilan dia melakukan sesuatu, dari lambang gambar di atas ke bawah, kegiatannya Aisya adalah : Makan sendiri pakai baju sendiri pakai celana sendiri kumur-kumur cebok sendiri muroja'ah Al Fatihah d...

ALIRAN RASA KOMUNIKASI PRODUKTIF

Image
Bismillahirrahmaanirrahiim Alhamdulillah akhirnya saya sudah menyelesaikan tantangan demi tantangan, hari demi hari, melatih komunikasi produktif pada anak dan juga tanpa sadar juga ikut malatih komunikasi produktif pada pasangan, beberapa poin hasil pencapaiannya adalah : Poin diatas sudah saya coba kepada anak sholihah saya Aisya Indra (3 tahun kurang 1 bulan), apa yang saya dapat sekarng, jawabannya banyak, apalagi yang menjadi peer saya poin pertama yaitu mengendalikan emosi, ketika emosi saya mulai cepat tersadar akan buruknya marah pada anak yang masih dalam usia golden age, anak yang harusnya diperlakukan seperti raja karena masih dibawah 7 tahun, anak yang berkreatif tinggi, anak yang istimewa bagi kami karena dia merupakan doa-doa kami selama 5 tahun penantian, insyaAllah dia juga akan menjadi penerus kami dan menjadi amal jariyah kami, Allahumma aamiin Sekarang harus mengolah kata-kata sebelum melontarkannya, agar produktif dan tidak mencerdrai perasaannya,...

KOMUNIKASI PRODUKTIF PADA ANAK HARI KE 17

Image
Bismillahirrahmaanirrahiim #harike17 #gamelevel1 #tantangan10hari #komunikasiproduktif #kuliahbundasayang @institut.ibu.profesional Gambar 1. Hasil Pencapaian hari ke 17 Hari ini kami (Mama, Papa, Aisya) silaturahim ke rumah uwak Aisya (abang kandung papa Aisya), sekalian saya belanja sayuran di sebelah ruko uwak, sebelum ke rumah uwak, Aisya saya belikan jajan permen jeli, seperti biasa kalau sudah katanya punya Aisya, pasti di kekepin, dipegangin jangan sampai jatuh ke tangan lain, dan saat itu sepupu Aisya, kakak Tisya sedang nimbrung bersama kami, Saya : Aisya, buka dong jajanan Aisya, ini kasi kak Tisya Aisya : (ngekepin jajannya, dan ragu-ragu mau memberikan) Saya : kasi ya nak, kan isinya banyak, berbagi sama kak Tisya, kalau Aisya makan semua Aisya bisa uek (muntah) Aisya : (sambil memberikan jajannya ke saya),  lalu saya berikan 1 ke Aisya biar Aisya yang memberinya ke kak Tisya, Aisya pun berbagi dengan kakaknya Saya : nah gitu dong a...

KOMUNIKASI PRODUKTIF PADA ANAK HARI KE 16

Image
Bismillahirrahmaanirrahiim #harike16 #gamelevel1 #tantangan10hari #kuliahbundasayang #komunikasiproduktif @institut.ibu.profesional   Gambar 1. Hasil Pencapaian hari ke 16 Tantangan saya kali ini ketika saya memasak di sore hari untuk menyiapkan menu makan malam, kemarin saya lupa menyimpan bungkusan tepung sisa dari baking, dan ketauan Aisya, jadilah dia minta itu tepung untuk mainan, saya kasi sesendok aja, berharap dia puas dan senang, tapi beberapa menit kemudian  Aisya : mama... Aisya mau tepung lagi Saya : loh, Aisya kan udah mama kasi tadi, kok minta lagi, nanti tepung kita habis loh, kita gak bisa lagi masak kue Aisya : itu udah di buat mainan (sambil menunjuk tepung yang berserakan di lantai) Saya : kan masih bisa dipakai nak, Aisya kumpulin tepungnya, sendokin masukin ke dalam cangkir Aisya : tepung ma.. tepung... (merengek sambil membanting cangkir plastik) Saya : (tarik nafas) ssst... gak boleh kuat-kuat suaranya, nanti mama gak denge...

KOMUNIKASI PRODUKTIF PADA ANAK HARI KE 15

Image
Bismillahirrahmaanirrahiim #harike15 #gamelevel1 #tantangan10hari #kuliahbundasayang #komunikasiproduktif @institut.ibu.profesional   Gambar 1. Hasil pencapaian hari ke 15 Setelah saya baca tantangan teman-teman, saya merasa saya belum menjadi ibu yang baik buat anak saya, anak masih satu (Aisya 2,10 th) yang maa syaa Allah aktif tetapi masih suka kecolongan emosinya, masih suka tidak sabar ah.. banyak hal yang membuat saya introfeksi diri lagi (maafkan mama ya nak, ternyata mama belum berubah).Terimakasih teman-teman, dari kalian saya belajar tentang kehidupan Sore hari Aisya minta makan, karena makan siangnya telat baru sejam yang lalu (ngemilnya yang banyak), karena jam makannya belum lama seperti biasa pasti hanya minta doang selebihnya nasinya buat main-main, Aisya : mama... Aisya mau makan Saya : Aisya kan baru makan nak, nanti makan lagi sama papa yah, makan sama-sama (rutinitas suami makan jam 6 sore sebelum ke mesjid) Sore berlalu, ternyata papanya...

KOMUNIKASI PRODUKTIF PADA ANAK HARI KE-14

Image
Bismillahirrahmaanirrahiim #harike14 #gamelevel1 #tantangan10hari #kuliahbundasayang #komunikasiproduktif @institute.ibu.profesional Gambar 1. Hasil pencapaian pada hari ke 14 Hari ini ada pasar sore di Balitan, pas stok di kulkas sudah habis, jadi kesempatan saya belanja berhubung pasarnya gak jauh-jauh amat dari rumah dan papanya Aisya belum pulang kerja, jadi saya bawa Aisya ke pasar. Saya pun belanja sambil menggandeng Aisya, kesempatan juga buat Aisya untuk mengenal nama-nama ikan, sayuran, dan cara bertransaksi jual beli. karena Aisya tidak rewel diajak berbelanja (mutar-mutar pasar juga lumayan lama) jadi saya memberinya reward naik odong-odong, bisa di tebak bagaimana senangnya dia, setelah naik odong-odong dia minta ke permainan 'mancing ikan` karena tempat tidak mendukung dan saya juga lagi tidak ingin basah-basahan, jadi saya katakan  saya : itu bangkunya terlalu tinggi buat Aisya, trus baju Aisya nanti bisa basah, lain kali aja ya nak Aisya : Aisya...

KOMUNIKASI PRODUKTIF HARI KE 13

Image
Bismillahirrahmanirrahiim #harike13 #gamelevel1 #tantangan10hari #kuliahbundasayang #komunikasiproduktif @institute.ibu.profesional   Gambar 1. Hasil pencapaian hari ke 13 Tantangan kali ini ketika Aisya bangun tidur di sore hari, karena tidur siangnya di motor hanya sebentar, jadi saya ajak Aisya tidur lagi, biasanya ketika bangun tidur sore hari selalu badmood , mau apa aja salah, jadi hari ini ketika Aisya bangun saya tawarin dia mengadon (main adonan kue karena bermainan adonan kue ini sangat disukai Aisya), pas saya  hari ini lagi baking ala-ala saya saya : Aisya, bangun yuk nak, temeni mama, kita buat kue Aisya : buat kue ma saya : iya, yuuk (Aisya pun langsung bangun, dan kami menuju dapur) (lalu saya menyiapkan peralatan mengadon buat Aisya) Saya : ini adonan Aisya, ini adonan mama, kita buat sama-sama ya, habis itu kita oven ya (saya mencontohkan bentuk adonan yang dibuat) saya : nah kita buat kayak gini ya nak, dalamnya isi s...

KOMUNIKASI PRODUKTIF PADA ANAK HARI KE 12

Image
Bismillahirrahmaanirrahiim #harike12 #gamelevel1 #tantangan10hari #kuliahbundasayang @institute.ibu.profesional Gambar 1. Hasil pencapaian hari ke 12 Tantangan kali ini ketika Aisya mau tidur malam, ketika melihat dia sudah males-malesan di tempat tidur, saya mengajaknya untuk sikat gigi, ini kegiatan rutin dia sebelum tidur saya : Aisya sebelum tidur kita sikat gigi dulu yuk Aisya : Aisya gak mau sikat gigi ma (saya pun bernyanyi ala-ala iklan kodomo) saya : hai teman-teman, jagalah kesehatan jangan lupa sikat gigi... Aisya : sebelum tidur saya : nah itu tau sikat gigi sebelum tidur, yuuk.. (lagu ini lagu pembelajaran yang saya ajarkan untuk Aisya biar ingat) papa : ayo sikat gigi sya... (saya pun menggendongnya, Aisya pun mau) saya : kalau gak sikat gigi malam-malam nanti giginya ada kumannya, item-item, bisa sakit gigi kayak mama, Aisya mau? Aisya : gak mau Gambar 2. Sikat gigi seperti punya Aisya Demikianlah challenge saya kali ini,...

KOMUNIKASI PRODUKTIF PADA ANAK HARI KE 11

Image
Bismillahirrahmaanirrahiim #harike11 #gamelevel1 #tantangan 10hari #kuliahbundasayang @institut.ibu.profesional Gambar 1. Hasil pencapaian hari ke 11 Tantangan kali ini saat saya mau pergi kajian malam ahad di banjarmasin, awalnya mau mengajak Aisya untuk ikut tapi setelah dipikir-pikir kasihan mengajak anak batita malam-malam yang jaraknya lumayan jauh ditambah lagi saya belum pernah kesana jadi belum tau kondisi sekitar, setelah saya berunding dengan papanya Aisya, beliau pun mau Aisya bermalam ahad-an dengannya, (ketika Aisya melihat mobil teman saya sudah didepan rumah) Aisya : mama... Aisya mau ikut mama, ikut..... (sambil merengek) saya : (tarik nafas) Aisya sama papa aja ya nak, mamanya pergi sebentar aja kok, Aisya nanti keluar juga sama papa beli mainannya sama papa, pakai baju kembar sama papa, tuh liat sama bajunya.... (sambil menunjuk papanya yang lagi memakai baju kembar dengan Aisya) papa : iya sama papa aja, ini sama kita bajunya Ai...

KOMUNIKASI PRODUKTIF PADA ANAK HARI KE 10

Image
Bismillahirrahmaanirrahim #hari10 #gamelevel1 #tantangan10hari #komunikasiproduktif #kuliahbundasayang @institute.ibuprofesional Gambar 1. Hasil Pencapaian hari ke 10 Hari ini saya lagi datang rajinnya bersih-bersih halaman belakang rumah (ketauan malesnya yak..) karena banyak kayu-kayu kecil, paku-paku sisa bangunan berserakan ditambah lagi ada peliharaan ayam. Saya ingin membuatkan Aisya taman bermain plus belajar di ruang terbuka, bersentuhan langsung dengan alam, membuat kebun sayur mini kembali, mengolah sampah organik sisa-sisa ngedapur, hmm.. membayangkannya jadi asyik sendiri, mudah-mudahan bisa terealisasi, aamiin. Saat membersihkan halaman, membakar kayu-kayu kecil, Aisya teriak dari dalam, Aisya : mama.... Aisya mau ikut mama disana (ikut bersih-bersih) Saya : Aisya di dalam aja nak, disini ada api, semut, ee ayam, sebentar lagi mama selesai, tunggu ya Aisya : ada api ya ma.. (Melihat api yang menyala, Aisya teriak kembali) Aisya :...

Komunikasi Produktif Pada Anak Hari ke-9

Image
Bismillahirrahmaanirrahiim #hari9 #gamelevel1 #tantangan10hari #komunikasiproduktif #kuliahbundasayang @institute.ibuprofesional Gambar 1. Hasil Pencapaian hari ke 9 Hari ini challengenya masih di rumah si kembar, pas ada jadwal saya mengajari mengaji Habibi. Seperti biasa keceriaan anak-anak ketika berkumpul semua dieksplore, dan kali ini mereka bermain lumpur, ini tanpa sepengetahuan saya karena saya melihat dari kejauhan mereka sekedar bermain tanah atau coret-coret tanah Gambar 2. Dari kejauhan tampak bermain tanah kering, ternyata mereka bermain lumpur Setelah baju dan celana kotor dengan lumpur, saya pun memandikan Aisya. Observasi di mulai, saya menanyai Aisya Saya : Sama siapa tadi bermain lumpur? Aisya : Sama Haidar, Haidir, abang Habibi Saya : Siapa yang ngajak Aisya main lumpur? Aisya : abang Habibi Saya : Ya udah, sekarang Aisya udah mandi, udah bersih, baju Aisya yang bersih udah gak ada lagi, main-mainnya jangan yang kotor-kotor lagi yah, ...

Komunikasi produktif kepada anak hari ke 8

Image
Bismillahirrahmaanirrahiim #harike8 #gamelevel1 #tantangan10hari #komunikasiproduktif #kuliahbundasayang @institut.ibuprofesional Gambar 1. Hasil pencapaian hari ke 8 Tantangan hari ini adalah saat kami berkunjung kerumah si kembar teman sebaya Aisya Haidir dan Haidar, berhubung hari ini saya mengajari praktek shalat abangnya si kembar Habibi yang berumur sekitar 5 tahun. Sebelum dan sesudah praktek shalat, saya membiarkan Aisya bermain bebas dengan mereka, berlari, tertawa, lompat-lompat di tempat tidur, bermain ayunan, berbagi makanan (jajan Aisya yang di beli di warung). Saya merasakan keceriaan mereka layaknya teman yang lama tidak berjumpa, Aisya tidak memperdulikan saya lagi karena sudah semakin mengenal mereka dan senang bermain dengan mereka. Gambar 2. Aisya dan teman-temannya bermain bantal di kaki lima rumah Saking asyiknya mereka bermain sampai membawa bantal-bantal itu ke kali lima, untuk menjaga adab bertamu, saya menyuruh Aisya untuk memasukkannya ...

Komunikasi Produktif Pada anak hari ke 7

Image
Bismillahirrahmaanirrahiim #hari7 #gamelevel1 #tantangan10hari #komunikasiproduktif #kuliahbundasayang @institut.ibuprofesional   Gambar 1. Hasil Pencapaian hari ke 7 Hari ini tanggal merah dan papa Aisya stay di rumah jadi kesempatan buat saya untuk belanja ke pasar, kepingin memasak sesuatu tapi inspirasinya cari dulu di pasar (hahaa.. yang ini jangan ditiru) Begitu masuk pasar, saya melihat lapak penjual mainan dan disana ada ricecooker mini, sudah lama kepingin membeli buat Aisya tapi belum nemu barangnya, karena hari-hari ricecooker di rumah kami buat mainan Aisya, Alhamdulillah tercapai keinginan punya ricecooker mini hari ini. Sampai di rumah langsung saya memberikannya kepada Aisya, ahaaa.. bisa ditebak dia sangat suka, langsung eksekusi, meng eksplore mainan barunya, karena sulit membuka tutup ricecooker nya dia pun merengek-rengek minta dibukakan sambil bilang "gak bisa dibuka" saya pun meyakinkan Aisya bahwa dia pasti bisa, lalu saya menga...

komunikasi produktif hari ke 6

Image
Bismillahirrahmaanirrahiim #gamelevel1 #tantanganharike6 #kuliahbundasayang @institutibuprofesional Gambar 1. Pencapaian hari ke 6 challenge kali ini disaat nenek Aisya atau ibu saya menelpon vidiocall, pada saat itu hp Aisya yang menguasai, karena saya tidak mau Aisya kecanduan dengan gadget, saya membatasi pemberian gadget bahkan kalau bisa tidak memberikannya, tapi masih perlu dicoba lagi. setelah neneknya menelpon Aisya berusaha merayu saya untuk menonton you tube tontonan kesukaannya yaitu princess anak-anak, tapi saya tidak memberinya hingga akhirnya dia menangis mengiba, saya berusaha tidak emosi dan menasihatinya lagi sambil saya peluk, dan saya ajak dia mencari kegiatan lain yaitu menggambar telapak tangannya dan telapak tangan saya Gambar 2. Sebelah kanan telapak tangan Aisya dan sebelah kiri telapak tangan saya Akhirnya cara itu pun manjur dan aisya sangat menikmati permainan ini, hal yang sangat sederhana mampu merubah keadaan untuk tidak emosi d...

komunikasi produktif kepada anak hari ke 5

Image
Bismillahirahmaanirrahim, #harike5 #gamelevel1 #tantangan10hari #komunikasiproduktif #kelasbundasayang @institutibuprofesional Gambar 1. Hasil pencapaian hari ke 5 Tantangan hari ke 5 ini dimulai saat Aisya dan saya rihlah ke kolam renang Aquatika Banjarbaru bersama rombongan anak-anak TK beserta orang tuanya, ini kali pertama Aisya berenang di kolam renang, pertama saya agak ragu-ragu bakalan tidak betah mau ngajak pulang, tapi diluar dugaan saya, Dia sangat menikmati. Awalnya agar Aisya tidak kaget, saya coba pemanasan dengan berjalan di dalam air mengelilingi wahana di tengah kolam. isya Gambar 2. Aisya pemanasan dengan latihan menggunakan pelampung Setelah menguasai sekitar dia pun berani mencoba jauh dari saya, ditambah lagi ditemani dengan anak setahun lebih tua dari dia namanya shofiyah, terjadilah pertemanan di dalam kolam yang mengakibatkan mereka berdua tidak mau selesai artinya masih ingin berlama-lama dalam kolam. Agar...